More New Arrivals of Lady Vanguard

Assalamu'alaikum

Masih dari koleksi Spring/Summer 2016: Lady Vanguard. KIVITZ akhirnya mengeluarkan New Arrivals dari koleksi ini berupa tambahan 2 looks dengan total 3 item baru. Di look pertama ada Malika Dress dan Salena Jacket. Malika Dress merupakan dress dengan banyak cutting di bagian pinggang sampai bawah. Tak heran kalau dress ini memakan kain sebanyak 7 meter untuk dapat memberi efek sangat megar. Malika dress terbuat dari bahan katun polyester atau banyak dikenal dengan nama baloteli dan diproduksi dalam 3 warna, yaaitu fucshia, hitam, dan cream. Sebenarnya dress ini adalah dress berlengan, dan pemakainya tidak perlu untuk memadukan outer atau luaran. Namun untuk keperluan styling photoshoot di bawah ini, Malika dress dipadukan dengan Salena Jacket.

Item kedua adalah Salena Jacket. Selena Jacket adalah item yang bisa dipakai untuk menghadiri acara semi formal ataupun formal. Jacket ini juga bisa dipakai untuk para pekerja kantor. Terbuat dari bahan satin dan berlapis vuring, dengan detail pearls atau mutiara di sekitar bagian ujung lengan, sehingga berkesan mewah. Di bagian ujung lengan juga terdapat resleting untuk memudahkan para muslimah ketika mengambil wudhu.

Lanjut ke look kedua. Ada 2 item baru yaitu Raff dress dan outer yang masih dirahasiakan namanya karena masih dalam persiapan produksi. Raff dress ini adalah sleeveless dress yang cocok untuk kegiatan santai dan casual. Dress ini terdiri dari tiga warna, dark teal, hitam, dan cream. Pada bagian kanan dan kiri bawah terdapat detail pleats. Detail pleats memang merupakan ciri khas koleksi Lady vanguard yang membuatnya begitu spesial. Selain itu Raff dress juga memiliki hidden pocket atau kantung tersembunyi pada bagian kanan dan kirinya. 

Terakhir untuk outernya, harap sabar menunggu ya. Karena saat ini tim produksi KIVITZ sedang mendahulukan untuk menyelesaikan koleksi lebaran tahun ini. Penasaran? Nantikan info selanjutnya!













 Wassalamu'alaikum